Hati-hati !! Boneka ini berulah lagi


Sabrina, Spin Off The Doll merupakan film Indonesia terbaru yang mengusung genre horor. Film Sabrina 2018 adalah spin off dari warabala film berjudul The Doll. Film The Doll sendiri dirilis dalam dua film terpisah dengan judul The Doll pada tahun 2016 dan The Doll 2 pada tahun 2017.

Film Sabrina disebut sebagai spin off dari film The Doll 2 karena memiliki cerita yang berhubungan. Bagi anda yang suka menonton film horor pasti sudah tahu cerita dari film The Doll 2. Film tersebut menceritakan tentang kisah pasangan suami istri bernama Aiden dan Maira yang tengah brduka karena kepergian putrinya dalam tragedi kecelakaan. Pada saat kecelakaan tersebut terjadi, putri mereka membawa boneka kesayangannya yang dinamai dengan Sabrina.

"Sabrina" menceritakan tentang Maira yang hidup bahagia di pernikahan barunya bersama Aiden, pemilik sebuah perusahaan mainan yang sukses. Aiden membuat boneka Sabrina versi baru untuk istrinya Maira sebagai tanda cinta kerena boneka Sabrina adalah mainan kesukaan anak Maira yang telah meninggal. Tapi kebahagiaan mereka belum sempurna karena Vanya, anak angkat sekaligus keponakan Aiden yang yatim piatu belum bisa menerima kehadiran Maira sebagai ibunya karena Vanya masih belum bisa merelakan kepergian Andini, bundanya yang sudah meninggal.

Suatu hari, Vanya melakukan permainan 'Pensil Charlie' untuk memanggil bundanya dan kejanggalan-kejanggalan pun mulai terjadi, boneka Sabrina berpindah tempat sendiri, kotak musik tiba-tiba berbunyi, dan Vanya suka mengobrol sendirian bahkan sering kali bilang bahwa bundanya telah datang. Maira dan Aiden tidak percaya, hingga akhirnya Maira mengalami serentetan kejadian menakutkan dan mereka melihat sendiri sosok Andini. Maira pun memanggil Bu Laras, seorang paranormal yang dulu pernah membantunya. Tapi Andini ternyata bukanlah Andini, melainkan iblis keji bernama Baghiah yang menetap di boneka Sabrina dan menginginkan tubuh manusia.

Sabrina The Movie diarahkan oleh sutradara bernama Rocky Soraya yang juga selaku produser dalam film tersebut. Sedangkan naskah skenario film horor ini ditulis oleh Fajar Umbara dan Riheam Junianti. Film horor Indonesia ini akan dirilis pada 12 Juli 2018.
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==