Buah Kecil Bermanfaat Besar Untuk Kesehatan


             Buah ini juga sering disebut ceri Indonesia mungkin karna bentuk dan waran nya yang sama dengan ceri ya. Meskipun buah kersen berbentuk kecil namun memilki manfaat yang besar untuk kesehatan. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari buah kersen untuk kesehatan :
Buah kersen adalah buah yang banyak dijumpai berwarna merah bulat kecil dan rasanya manis.
1.       Bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mata
Buah kersen memiliki kandungan vitamin A dan betakaroten yang tinggi sehingga jika dikonsumsi dapat meningkatkan kesehatan mata kita.
2.       Dapat mengurangi rasa sakit akibat dari penyakit  asam urat bahkan menormalkan kembali
Pasti penderita asam urat akan mengalami rasa sakit dan nyeri yang sangat menyiksa. Dengan mengkonsumsi buah kersen dapat mengurangi dan bahkan dapat menormalkan kembali. Selain buahnya, daunnya pun dapat dikonsumsi dengan cara merebusnya lalu minum air rebusan daun kersen untuk menyembuhkan asam urat.
3.       Membantu menurunkan berat badan
Buah kersen juga dapat menurunkan berat badan caranya dengan mengkonsumsinya secara rutin sebagai camilan sehari-hari.
4.       Dapat mencegah dan menghilangkan jerawat
Caranya dengan menjadikannnya masker atau bisa juga langsung diaplikasikan pada jerawat dengan rutin melakukannnya sebelum tidur.
5.       Menghambat pertumbuhan sel kanker pada tubuh
Dengan perpaduan buah kersen dengan daunnya dapat menghambat sel kanker. Kandungan antioksidan  yang terdapat dalam buah kersen berguna untuk meningkatkan imunitas tubuh, sehingga dapat melawan radikal bebas penyebab kanker dan tumor. Sedang kandungan flavonoid yang dimiliki oleh daun kersen dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Sehingga jika keduanya dikonsumsi secara teratur maka efektif untuk menghambat pertumbuhan sel kanker pada tubuh.

close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==