Menangis saat Mengiris Bawang? Begini Tips dan Trik Agar Tidak Menangis.




Bawang merah adalah salah satu bumbu masak yang paling banyak digunakan untuk memasak. Meski demikian, banyak orang yang enggan mengupas dan memotong bumbu ini. Pasalnya, bawang merah bisa membuat Anda mengeluarkan air mata tanpa alasan. Apalagi jika bawang merahnya dalam jumlah banyak, tentu akan sangat melelahkan mata kita, oke kali ini saya akan berbagi tips cara mengatasi agar tidak menangis ketika memotong bawang.
Salah satu cara mudah menahan keluarnya air mata ini saat memotong bawang adalah dengan memakai kacamata renang. Namun, cara ini tidaklah efektif. Bagaimana jika tak punya kacamata renang? Tenang, berikut cara mudah menghalau keluarnya air mata saat memotong bawang, seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Dinginkan bawang merah sebelum dipotong. Masukkan bawang merah ke dalam lemari es selama beberapa saat. Proses pendinginan ini akan memperlambat reaksi kimia yang dilepaskan saat bawang terpotong.

2. Rendam bawang utuh yang sudah dikupas ke dalam air es. Setelah beberapa saat, ambil bawang dari air es, kemudian iris seperti biasa.

3. Pastikan pisau yang digunakan untuk memotong adalah pisau yang tajam. Pisau tajam ini akan membantu mengurangi penguapan zat yang membuat Anda menangis. Ketika pisau tersebut tumpul, maka gesekan yang berlebihan akan memancing keluarnya zat yang memerihkan mata.

4. Gigitlah korek api untuk cegah air mata mengalir. Ambil beberapa batang korek api dan gigit saat sedang memotong bawang.

5. Mengunyah permen karet atau mengunyah makanan lain diklaim mampu mengurangi air mata yang mengalir. Dengan mengunyah permen karet, otot wajah khususnya di area mata akan bergerak dan 'menangkis' zat pemerih mata.

6. Manfaatkan air yang mengalir. Mengupas dan memotong bawang merah di bawah air mengalir akan menghilangkan zat pemerih mata di dalam bawang.

7. The National Onion Association mengungkapkan, produksi air mata ketika memotong bawang akan berkurang jika Anda memotong bagian atasnya lebih dulu baru mengupas kulit luar.

8. The National Onion Association juga menyarankan untuk membiarkan bagian akar bawang tetap utuh tak terpotong. Hal ini dikarenakan ujung akar dari bawang memiliki konsentrasi terbesar dari senyawa belerang, sehingga jika dipotong akan membuat mata pedih.

9. Adanya konsentrasi cuka di atas talenan juga dianggap bisa mengurangi air mata. Semprotkan sedikit larutan cuka ke talenan. Larutan cuka akan menghentikan reaksi belerang yang ada dalam bawang.

10. Gunakan bantuan kipas angin. Kipas angin ini akan membuat zat belerang menjauhi wajah dan mencegah Anda menangis saat memotong bawang.

Oke sekian dulu tipsnya, semoga tidak menangis lagi saat memotong bawang merah yaaa.


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==