Mendaki gunung merupakan sebuah kegiatan luar ruangan yang memacu adrenalin. Walaupun cukup menantang, tampaknya kini kegiatan mendaki gunung cukup populer bagi kalangan masyarakat Indonesia terutama kaum muda seperti mahasiswa. Namun mendaki gunung sebaiknya tidak dianggap enteng dan remeh. Perlu ada persiapan khusus yang harus dilakukan para pendaki terutama pemula, terutama kondisi fisik dan mental yang bugar. Menganggap remeh persiapan dapat berakibat fatal. Jika Anda ingin mendaki gunung, simaklah tips aman mendaki gunung berikut ini.
1. Mengecek lokasi pendakian. Sebelum memulai pendakian, Anda disarankan mengecek dahulu lokasi pendakian dan mengetahui jalur pendakian yang akan dilewati. Apakah keadaan gunung saat itu dalam kondisi baik untuk didaki atau kondisi gunung siaga satu dan tidak layak untuk didaki.
2. Olahraga minimal sebulan sebelum pendakian. Mendaki gunung membutuhkan fisik dan mental yang bugar. Oleh karena itu, disarankan untuk melakukan olahraga sebulan sebelum pendakian. Olahraga yang biasa dilakukan biasanya jogging atau lari.
3. Bawa barang yang penting saja Mendaki gunung bukanlah piknik yang segala sesuatunya harus dibawa. Pilihlah barang bawaan dengan bijak. Selain hanya menambah beban tas, membawa barang secara berlebihan juga bisa menghambat pendakian, misalnya membawa tikar dengan gulungan besar.
4. Sleeping bag dan tenda. Untuk perlengkapan tidur, diperlukan tenda dan sleeping bag. Untuk tenda, silakan bawa tenda sesuai dengan jumlah peserta yang ikut. Membawa tenda terlalu besar juga terkadang bisa menghambat pendakian karena beratnya. Untuk sleeping bag, silakan membawa sleeping bag yang sudah teruji kualitasnya. Selain itu, membawa matras juga sangat penting untuk keperluan tidur. Karena biasanya tanah yang digunakan sebagai alas tetap terasa dingin meskipun sudah menggunakan sleeping bag.
5. Membawa jaket sesuai ketinggian. Karena di gunung yang berhawa dingin, maka jaket atau pakaian hangat sangat diperlukan. Pilihlah yang berbahan katun atau wol adalah pilihan baik untuk mendaki gunung. Dan ingat jangan membawa jaket atau pakaian yang berbahan jeans karena bahan ini memang nampak kuat dan praktis, tetapi sulit sekali kering apabila basah.
Sumber : travel.kompas.com