Sering Di PHP? Berikut Tips Penting Saat Belanja Sepatu Secara Online




Dunia belanja saat ini teknologi telah turut serta dalam mengubah proses jual beli antara pedagang dan pembeli. Proses jual beli yang biasanya dilakukan secara langsung bertatap muka di Pasar antara penjual dan pembeli,  kini hal itu tidak perlu dilakukan seiring hadirnya pasar online atau Marketplace yang menawarkan berbagai fitur kemudahan. Berbicara mengenai belanja online, sepatu menjadi salah satu produk yang paling laris di Market Place. Bagi kamu yang saat ini akan membeli sepatu di Marketplace perlu menyimak tips penting dibawah ini agar tidak kecewa setelah berbelanja.  

Berikut tips-tips penting yang wajib kamu ketahui saat berbelanja sepatu secara online :

1. Pastikan Jenis Sepatu yang Akan Dibeli

Sebelum berbelanja online, pastikan kamu sudah merencanakan jenis sepatu apa yang akan kamu beli. Dimulai dari jenis sepatu yang kamu inginkan, ukuran sepatu yang sesuai dengan kaki, hingga model dan bahan yang diinginkan. Untuk bisa mendapatkan sepatu sesui dengan yang kamu harapkan memang butuh ketelitian khusus. Pengetahuan dasar mengenai sepatu juga perlu dimiliki seperti model, bahan, dan ukuran sepatu agar kamu bisa lebih mudah untuk mempertimbangkan sepatu mana yang siap dibeli. 

2. Tentukan Marketplace yang Memberikan Banyak Keuntungan

Saat ini telah tersedia banyak Marketplace dengan tingkat kepuasan konsumen yang tinggi di Indonesia, sehingga tidak sulit bagi kamu untuk mencari Marketplace yang baik. Namun beberapa Marketplace memiliki kelebihan dan kekurangan masing - masing. Untuk itu kamu harus memilih satu diantaranya yang memiliki banyak penawaran yang menguntungkan. Pilihlah Marketplace yang memiliki reputasi baik dengan banyak penawaran seperti harga termurah, gratis ongkir, kemudahan berbelanja, garansi retur dan lain sebagainya.   

3. Pilihlah Sepatu dengan Deskripsi Jelas 

Dalam memilih sepatu pastikan sepatu yang kamu inginkan berada dalam kategori yang tepat, seperti contohnya saat kamu akan membeli sepatu pantofel, maka pilih sepatu di kategori formal, di kategori sports untuk olahraga atau kategori outdoor untuk hiking,. Selanjutnya pilihlah sepatu dengan ukuran foto yang besar, lebih baik lagi jika tersedia foto real dari sepatu yang akan dibeli. Selain itu lihatlah deskripsi dari sepatu yang kamu pilih, jika semakin detail maka semakin banyak juga informasi yang kamu dapatkan. Jangan lupa pertimbangkan juga harga sepatu, pilih harga terbaik.

4. Perhatikan Feedback dari Pembeli Lain

Ini adalah cara termudah untuk mengetahui apakah sepatu yang kamu pilih sesuai dengan foto dan informasi atau tidak. Biasanya pembeli lain akan memberikan nilai dan komentar setelah barang telah sampai. Jika memuaskan mereka akan memberikan nilai dan komentar positif, namun jika tidak sesuai dengan harapan mereka akan komplain dan memberikan penilaian buruk terhadap produk tersebut. Jadi kamu harus benar – benar cermat dalam mengamati sepatu yang akan dipilih dengan mengamati feedbacks pembeli lain.  

5. Pilih Toko yang Memiliki Reputasi Baik 

Semua toko online di marketplace memiliki tingkatan yang berbeda – beda, semakin tinggi tingkatannya maka semakin baik pula kualitas dari toko tersebut. Saat menentukan toko, kamu bisa memanfaatkan informasi toko yang tertera disana. Perhatikan tingkat kuaitas toko tersebut dengan melihat banyaknya barang yang telah terjual, tingkat kepuasan pelanggan, hingga kecepatan pengiriman. Jangan sampai kamu salah memilih toko, hindari toko yang menawarkan harga murah diluar harga standar.  

Author : M. Iqbal Syatibi Evtar
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==